Perut Panas Usai Makan Pedas, Ademkan Segera Biar Tetap Nyaman

Perut Panas Usai Makan Pedas, Ademkan Segera Biar Tetap Nyaman

Menambahkan potongan cabai rawit atau cabe bubuk ke setiap makanan bisa membuat citarasanya makin lezat. Tak hanya itu, hobi makan pedas ternyata punya beberapa manfaat kesehatan. Tapi jangan lupa, konsumsi yang berlebihan juga bisa mengacaukan kondisi tubuh, salah satunya bikin perut terasa panas dan malah diare. 

Sensasi ini ternyata dipicu oleh zat capsaicin yang meningkatkan suhu tubuh. Untungnya, ada beberapa cara jitu untuk mengatasi ketidaknyamanan ini.

 

Minum Susu

Minum susu bisa mengurangi rasa pedas atau panas usai menggigit cabai. Molekul susu dapat mengikat senyawa dalam cabai dan menetralkannya dengan cepat. Tapi batasi konsumsinya, sekitar setengah cangkir susu dan duduk tegak selama 30 menit. 

Selain susu, produk olahannya seperti yogurt juga dipercaya dapat mengatasi perut yang panas. Mampu meningkatkan jumlah bakteri baik di usus, suhu panas dalam perut bisa dilepaskan dan membantu memperlancar pencernaan.

 

Teguk Rebusan Jahe

Salah satu bahan herbal ini memang terkenal dengan khasiatnya dalam mengatasi gangguan pencernaan, mulai dari mual, muntah hingga perut panas usai makan pedas. Jahe juga mengandung senyawa phenolic yang membantu meredakan iritasi dan mencegah kontraksi pada perut sehingga dapat mengurangi rasa kurang nyaman yang kamu rasakan. 

Untuk membuat minuman berbahan jahe sebenarnya cukup mudah. Pertama, parut jahe segar lalu tambahkan ke dalam air mendidih. Biarkan selama 5-10 menit lalu saring untuk memisahkan air dan parutan jahe, minum segera dalam kondisi hangat atau dingin untuk meredakan gangguan pencernaan.

 

Teh Peppermint Pedas

Peppermint efektif mengatasi masalah pencernaan, mulai dari mual, muntah, kembung hingga mengurangi perut panas. Di dalamnya terdapat kandungan zat anti nyeri untuk mengurangi nyeri yang muncul usai mengonsumsi makanan pedas. Kini nggak terlalu sulit membuat teh peppermint karena bisa didapatkan dalam bentuk kantong teh instan, daun peppermint kering yang cukup diseduh hingga menghirup aromaterapi peppermint.

 

Air Kelapa Muda

Menu makanan pedas yang disandingkan dengan es kelapa muda? Perfect banget! Bukan hanya citarasanya yang nagih, air kelapa bisa jadi cara lezat untuk mengatasi ketidaknyamanan akibat terlalu banyak memakan cabai. Sifat basa yang dimiliki air kelapa ini dipercaya mampu menetralkan kadar asam dalam perut sekaligus mendinginkan suhu tubuh.

 

Berbaring

Ada cara mudah untuk mengurangi rasa kurang nyaman akibat menyantap makanan yang terlalu pedas. Coba berbaring dengan posisi telentang dan letakkan bantal di bawah kepala sehingga posisi kepala lebih tinggi daripada kaki.

Nah, bila kamu sampai mengalami diare akibat makanan pedas, tak perlu bingung lagi. Siapkan saja Diatabs yang bisa membebaskanmu dari gejala diare dan mengurangi frekuensi buang air besar. Jadi, sudah siapkah menikmati kuliner pedas lagi?