Ngaku deh, sulit rasanya untuk menyantap aneka makanan tanpa sambal. Bahkan saat traveling ke luar negeri pun, sambal pun sengaja dikemas khusus agar bisa dinikmati ke mana pun pergi.
Mempersiapkan sambal pun tak butuh waktu banyak, apalagi varian sambal Nusantara yang dominan rasa pedas dan segar. Tak perlu diulek, racikan sambal ini cocok buat kamu yang lagi mager.
Sambal Matah
Sambal khas Bali ini kini bukan hanya cocok disandingkan dengan sate lilit saja, tapi juga kuliner kekinian seperti ayam geprek. Cara membuatnya pun mudah karena nggak perlu melakukan proses tumis dan uleg.
Cukup iris bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan sereh lalu tambahkan garam dan perasan jeruk limau. Campur dan tuangkan sedikit minyak kelapa sebelum disantap. Momen makan pun kian terasa istimewa, karena suguhan tekstur sambal yang masih renyah dan selipan rasa asam yang menyegarkan.
Sambal Dabu-Dabu
Banyak yang sulit membedakan antara sambal matah dan sambal dabu-dabu. Sama-sama melewatkan proses menghaluskan sambal, bedanya ada pada bahan-bahannya. Sambal khas Manado ini berbahan utama tomat, cabai rawit merah, bawang merah, garam, batang daun bawang dan ditambah perasan jeruk nipis.
Siram dengan minyak goreng yang sudah dipanaskan untuk mengeluarkan minyak alami cabai untuk sensasi pedas menggigit. Sajikan sambal dabu-dabu yang cocok disantap bersama olahan ikan, ayam atau daging sapi.
Sambal Kecap
Butuh sambal yang hanya butuh waktu singkat untuk mempersiapkannya? Buat saja sambal kecap yang cocok disajikan bersama ikan bakar, ayam goreng, sate ayam hingga gorengan. Tersaji mentah, cukup campurkan kecap manis dengan irisan cabai merah, cabai rawit, dan bawang merah. Bisa juga menambahkan bahan aromatik lainnya seperti irisan daun jeruk atau bawang goreng.
Sambal Colo-Colo
Kini, intip jenis sambal yang berasal dari Indonesia bagian timur. Di Maluku dan Sulawesi ada jenis sambal yang didominasi rasa segar berkat bahan-bahan utamanya yang unik.
Selain bawang merah, cabai merah dan cabai hijau, sambal colo-colo menambahkan tomat hijau dan diakhiri dengan perasan lemon cui. Segar, asam dan pedas, sambal ini bakal meningkatkan kelezatan seporsi nasi hangat dan ikan bakar yang gurih.
Sambal Iris Bunga Kecombrang
Bukan hanya dikenal punya aroma yang unik, bunga kecombrang yang dicampurkan dalam racikan sambal ini juga memberikan warna yang menarik. Cara membuatnya pun tak butuh banyak usaha, waktu dan tenaga.
Pertama, iris halus cabai rawit, bawang merah, serai, daun jeruk, dan kecombrang. Campurkan dengan gula, garam, merica, terasi dan air jeruk nipis. Aduk rata dan tuangkan minyak panas. Siap dinikmati dengan aneka lauk untuk kelezatan khas Nusantara di hadapanmu.
Walau nggak diuleg, varian sambal khas Nusantara ini bakal memikat lidah dan ingin terus menyantapnya. Saat perut lagi kurang oke, sesi makanmu bisa berujung diare yang menyiksa. Solusinya, segera minum 2 tablet Diatabs yang mengandung Activated Attapulgite 600mg dalam setiap tabletnya.
Efektif menyerap racun, bakteri dan virus penyebab diare, Diatabs membantu mengeluarkannya dari dalam tubuh, sekaligus memperlambat gerakan usus dan mengubah feses yang encer jadi lebih padat. Ikuti dosis yang dianjurkan agar diare dapat cepat tertangani. Untuk anak-anak di atas 12 tahun dan orang dewasa dapat meminum 2 tablet Diatabs sekali minum setelah BAB, dengan dosis maksimal 12 tablet dalam kurun waktu 24 jam.
Jadikan sesi makan selalu istimewa dengan pilihan sambal pedas dan segar, tanpa keluar tenaga ekstra untuk mengeluarkan ulekan.